Sibuk Syuting "Kembalinya Raden Kian Santang Season 3", Alwi Assegaf Buat Warganet Kepo Soal Jadwal Tayang

Jakarta- Persiapan syuting drama kolosal "Kembalinya Raden Kian Santang Season 3" akhir-akhir ini berseliweran di media sosial. Sederet bintang muda berbakat pun ikut serta dalam peran mereka, salah satunya Alwi Assegaf.

Lakoni aksinya kembali sebagai Raden Kian Santang, Alwi Assegaf menjalani adegan rumit dan juga jalan ceritanya yang penuh kisah spiritual. Hal itu terlihat di cuplikan video persiapan Alwi bersama para pemain, seperti Suheil Fahmi, Rientammy, Panji Zoni, Ananda George, hingga Selvi Kitty.


Memupuk kerinduan yang mendalam sejak penayangan terakhirnya di kisah Raden Kian Santang: Prahara di Langit Pajajaran 2021 yang lalu, drama kolosal ini kembali mengusik rasa penasaran penonton. Kembalinya Raden Kian Santang Season 3 akan segera tayang di MNCTV.

Dipercaya sebagai pemain utama dan memiliki banyak penggemar, Alwi Assegaf diserbu warganet perihal jadwal tayang. Kerap kali pertanyaan itupun muncul di kolom komentar Instagram pribadinya.

“Kangen deh, semangat buat semuanya always ditunggu ni” tulis @yayu187. Antusias yang sama juga dirasakan oleh @fsaai.cilegon03
"Hanya mnctv yang bisa buat Alwi ter saranghaeyo saranghaeyo 😭🔥 Kapan tayangnya? Cepet tayang ya!", tulisanya.

Diproduksinya kembali serial ini juga membuka jalur bagi para sang pemimpi yang ingin terjun ke dunia seni peran. Kembalinya Raden Kian Santang Season 3 mengajak kamu untuk ikut Online Casting yang diselenggarakan oleh aplikasi KLAKLIK

Penasaran kira-kira kapan tayang, ya? Nantikan segera Kembalinya Raden Kian Santang Season 3 hanya di MNCTV.

Pastikan follow @mnc_pictures dan @radenkiansantang.mncp untuk update info jadwal tayang yang kamu tunggu ya!